Rabu, 27 Maret 2019

INI SOLUSI BUAT ANDA YANG MENGALAMI KECEMASAN BERLEBIHAN



Anxiety disorder adalah salah satu gangguan kesehatan mental yang umum terjadi di masyarakat. Gangguan kesehatan mental ini sering juga disebut dengan gangguan kecemasan. Sebagian dari masyarakat di Indonesia mengalami anxiety disorder karena mengalami stres dan rasa kekhawatiran.
Gangguan kecemasan bisa datang secara tiba-tiba. Kadang kecemasan ini membuat seseorang memikirkan malapetaka atau firasat yang entah datangnya dari mana, perasaan tersebut muncul begitu saja.
Setiap orang pasti pernah merasakan perasaan cemas, bahkan sering merasa cemas pada waktu-waktu tertentu. Perasaan cemas biasanya muncul ketika seseorang menghadapi masalah di tempat kerja, menghadapi ujian, atau saat membuat sebuah keputusan penting.
Kecemasan merupakan reaksi alami yang terjadi pada manusia. Sikap ini merupakan respon biologis yang menandakan seseorang memahami akan adanya bahaya dan ancaman. Respon biologis tersebut meliputi detak jantung yang berdetak kencang, sulit bernapas, gemetar pada tangan dan kaki yang disertai dengan keringat.
Kecemasan berubah menjadi masalah kesehatan mental jika kecemasan tersebut berdampak pada kemampuan seseorang menjalani hidup. Waspadai jika seseorang yang cemas sudah sampai pada tahap berikut:
o    Mengalami rasa cemas yang sangat kuat atau bertahan lama
o    Mengalami ketakutan yang tidak sesuai dengan situasi
o    Mengalami kekhawatiran yang sulit dikendalikan
o    Secara teratur mengalami gejala kecemasan, yang bisa tergolong sebagai serangan panik
o    Merasa sulit untuk menjalani kehidupan sehari-hari

Ada asap pasti ada apinya. Artinya kecemasan ini hanyalah Simtom atau gejala yang muncul baik secara pikiran, perasaan dan fisik dan tentunya ada penyebabnya.

Prinsipnya sederhana. Segala sesuatu perasaan tidak nyaman yang dirasakan hanyalah sebuah bentuk komunikasi dari Pikiran bawah sadar ke pikiran sadar bahwa di level pikiran bawah sadar ada masalah yang perlu diselesaikan.

Berdasarkan pengalaman praktek saya selama 11 tahun ada 2 penyebab utama kecemasan berlebihan, yaitu Trauma Masa lalu dan  Emosi negative yang dipendam bertahun-tahun seperti marah, kecewa,sedih, dendam, perasaan bersalah, malu baik yang disebabkan oleh peristiwa masa lalu dan tidak terjadi lagi di masa sekarang maupun oleh peristiwa masa lalu dan masih terjadi di masa sekarang.

Jadi cara terbaik untuk mengatasi kecemasan berlebihan adalah temukan dulu emosi negative yang menjadi penyebabnya, setelah diketahui emosi negative  dibalik kecemasan tersebut baru kita netralisir emosinya. Ketika emosi negative penyebab utama dari kecemasan tersebut berhasil dinetralisir maka kecemasan akan berangsur-angsur hilang seiring waktu.

Kenapa berangsur-angsur dan tidak langsung hilang? Kalau anda menyiram api sampai padam, tentunya asapnya tidak akan langsung hilang bukan? Tapi seiring padamnya api, maka secara berangsur angsur asapnya akan hilang dengan sendirinya.

Ada banyak teknik terapi yang bisa digunakan untuk menetralisir emosi negative diantaranya teknik : SEFT,THT,ICT, Forgiveness Therapy, dan EPT.

Teknik yang digunakan disesuaikan dari respon klien. Karena tidak ada teknik terapi yang cocok untuk semua klien.

Setelah emosi negative penyebab kecemasan sudah berhasil dinetralisir, klien juga wajib belajar mengontrol pikirannya agar selalu berpikiran positif. Karena pikiran negative akan membuat kecemasan tersebut bisa kambuh kembali.

Ada satu teknik yang selalu saya ajarkan ke klien-klien saya untuk melatih mereka untuk berpikiran positif yaitu teknik CRAFT. Teknik ini terbukti sangat efektif merubah pikiran negative menjadi positif. Tentunya teknik ini harus dilakukan secara disiplin dan konsisten.

Inti yang mau saya sampaikan dalam artikel ini adalah, kecemasan berlebihan insha Allah bisa disembuhkan. Yang penting anda tetap istiqomah untuk mencari kesembuhan. Agar penyakit mental ini bisa sembuh dibutuhkan 2 motivasi. Yaitu motivasi Internal yakni motivasi dari diri anda sendiri untuk sembuh dan motivasi eksternal yakni lingkungan anda mendukung kesembuhan anda.

Sikap terbaik agar anda bisa mendapatkan kesembuhan adalah Ikhlas menerima penyakit tersebut, ikhtiar yang terbaik dan pasrahkan kesembuhannya hanya kepada Allah.

Semoga bermanfaat

Dokter Pikiran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar